Menjaga Tradisi Silaturahim, JPZISNU Beres Purwokerto Barat Sowan Para Kiai Sepuh

    Menjaga Tradisi Silaturahim, JPZISNU Beres Purwokerto Barat Sowan Para Kiai Sepuh
    Pengurus JPZISNU Care-Lazisnu Berkah Remen Silaturrahim (BERES) Purwokerto Barat Pada Momen Idul Fitri Melaksanakan Tradisi Berkunjung Dan Sowan Halal Bihalal Sungkeman Kepada Para Sesepuh di wilayah Purwokerto Barat, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah.

    BANYUMAS - Pengurus JPZISNU Care-Lazisnu Berkah Remen Silaturrahim (BERES) Purwokerto Barat pada momen Idul Fitri melaksanakan tradisi berkunjung dan sowan halal bihalal sungkeman kepada para kiai dan ulama alim di wilayah Purwokerto Barat, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, Kamis (27/04/2023).

    Kegiatan silaturrahim tersebut, para pengurus JPZISNU Beres melaksanakan silaturrahim ke Si Mbah KH Zainurrokhman Rohily RH Al Hafidz (85), Drs KH Mughni Labib, M.Si, Si Mbah KH M Ali Sodikin, dan Kiai Ahmad Mustofa dan berkunjung ke sejumlah pengusaha muda, aktivis seni budaya dan media serta tokoh penting lainnya pada tanggal 6 Syawal 1.444 Hijriah.

    Ketua JPZISNU Beres Purwokerto Barat Ustadz Daryanto mengantakan, silaturahim dilakukan sebagai upaya merawat tradisi dan menjaga hubungan emosional, struktural, dan kultural dengan para ulama sepuh. 

    Ustadz Daryanto menambahkan, para ulama sepuh telah banyak berjasa bagi bangsa Indonesia dan juga perjalanan JPZISNU Beres dalam berkhidmad kepada NU.

    “Silaturahmi seperti ini patut dilestarikan dan dijaga oleh semua elemen masyarakat. Salah satu bentuk tawaduk serta menjadi budaya positif untuk menghargai jasa para kiai, ” ujar Ustadz Daryanto. 

    Dikesempatan itu, Drs KH Mughni Labib, M.Si yang juga kesepuhan pemerhati pergerakan JPZISNU Beres menuturkan, banyak hal positif yang didapatkan dari silaturahim dan menjadikan sebagai amal ibadah bersama.

    “Saya mendoakan semoga aktifitas JPZISNU Beres senantiasa mendapatkan ridlo Allah SWT, dan menjadi jihadnya panjenengan semua dengan pahala yang melebihi pahala soleh dan solehah, bahagia selamat dunia akhirat, aamiin, ” pungkasnya.

    Pantauan awak media kegiatan silaturahim dan sowan para kiai dan ulama sepuh berjalan lancar dengan mengedepankan tradisi budaya tawaduk kepada para ulama yang telah banyak memberikan kontribusi besar bagi bangsa Indonesia.

    Editor : JIS Agung 

    Kontributor  : Djarmanto-YF2DOI

    banyumas jateng care-lazisnu jpzisnu beres
    Agung widodo

    Agung widodo

    Artikel Sebelumnya

    PHRI Banyumas Dirikan Posko Bagi Wisatawan

    Artikel Berikutnya

    JNI Banyumas Hadiri Halal Bihalal

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Jelang Pilkada, Lapas Purwokerto lakukan Pemutahiran Data Pemilih
    Ketua TIM TPP Lapas Purwokerto: Seluruh Program dan Layanan Lapas Kelas IIA Purwokerto, Gratis Tanpa Biaya
    Lapas Purwokerto ikuti Penguatan Bidang Ketertiban dan Keamanan
    Persiapan Desk Evaluasi WBK, Kalapas Kelas IIA Purwokerto Tinjau Langsung Ruang Kunjungan dan Penggeledahan Barang

    Ikuti Kami